Tuhan Menanti Wujud Nyata Talenta Kita

0 47

TALENTA yang Allah berikan kepada kita kali ini disinggung Pdt Wurihanto Handoyo Adi (GKJ Grogol Jakarta) saat membawakan khotbah pada ibadah Minggu (26/1-2025) di GKJ Tangerang.

Pekan sebelumnya, Pdt Matias Filemon di tempat yang sama, juga membahas topik tersebut yang diistilahkan Pdt Matias dengan karunia rohani.

Masih ingat apa yang disampaikan Pdt Matias? Benar, dia mengatakan, “Karunia rohani bukan untuk kepentingan diri sendiri, melainkan untuk pelayanan dan menolong sesama.”

Pdt Matias menegaskan, adalah salah besar jika karunia rohani hanya dipakai untuk kehormatan, popularitas, dan kepentingan pribadi.

Mendengar apa yang disampaikan Pdt Wuri — begitu Pdt Wurihanto biasa disapa — kita, tanpa kecuali, diberi talenta oleh Tuhan.

Dia mengingatkan, jangan sampai kita menganggap talenta pemberian Tuhan itu sebagai sesuatu yang tidak berharga dengan mengatakan, “Ah saya tidak bisa apa-apa. Saya bisanya cuma ini.”

Sebaliknya, menurut Pdt Wuri, jemaat yang memiliki talenta luar biasa (multitalenta) jangan menganggap remeh yang lain.

Pdt Wuri kemudian mengutip cerita seorang penulis terkenal Anthony De Mello tentang seorang anak TK (taman kanak-kanak) yang dinilai tidak bisa berbuat apa-apa.

Namun, suatu hari ia sangat bangga dan melapor ke ibunya bahwa dia dipercaya oleh gurunya untuk mengikuti konser seni.

Apa yang kita bayangkan mendengar kata “konser seni”? Ya, kita akan membayangkan, ia akan bermain piano, bernyanyi, atau menari. Sehari-hari, sang anak TK ini tidak bisa bermain musik. Kalau menyanyi, suara fals-nya sangat parah. Menari pun tak mampu.

Lalu, apa yang ibu guru inginkan dari anak tersebut saat konser seni? Sang guru hanya meminta anak tersebut duduk di depan panggung, dan bertepuk tangan saat teman-temannya tampil di atas panggung dan memainkan konser.

Kita mungkin tertawa karena menganggap bertepuk tangan hanya sebuah tindakan atau kemampuan sederhana, seolah tak berarti, dan siapa pun bisa.

Persoalannya bagi kita, sudahkah kita mendayagunakan talenta sesederhana apa pun untuk kemuliaan Tuhan melalui gereja kita?[]

Leave A Reply

Your email address will not be published.